Mubakid.or.id – Sebanyak 101 siswa Madrasah Aliyah Diniyah Miftahul Ulum melaksanakan ujian semester genap yang dimulai sejak Sabtu (04/01/25) kemarin.
Semester ini merupakan evaluasi tahap kedua dalam KBM. Tak hanya itu, nilai dari semester juga menjadi acuan kelulusan siswa Madrasah Aliyah Diniyah.
Kegiatan ini bertempat di lantai dua Perpustakaan Terpadu dan ruang sebelah Gedung transit dengan satu pengawas di setiap ruang, “Pelaksanaan semester kali ini dibagi menjadi dua tempat agar menambah efektifitas dan sakralitas.” Papar Ketua Panitia Semester Ust. M. Wasil.
Ust. Wasil mengatakan bahwa pelaksanaan ujian berlangsung selama 4 hari dengan materi pokok yang diujikan mulai dari fikih, akidah, tafsir Al-Qur’an, ulumul Qur’an, tasawwuf dan hadits.
“Harapannya, semoga prosesnya lancar secara teknis dan memotivasi siswa Aliyah semakin semangat dan giat belajar, untuk diri sendiri dan bekal sebagai calon guru bantu yang akan diterjunkan di masyarakat atau Pesantren.” Ujar Ust. Wasil yang juga menjadi staf Pengajar Madrasah Tsanawiyah Diniyah.
Total kegiatan ini terlaksana dua kali selama satu tahun yaitu setiap lima bulan sekali. Selama lima bulan para siswa ini aktif mengikuti kelas yang tak hanya diisi dengan mata pelajaran, namun mereka juga aktif dalam Al-Bahtsu (Membahas persoalan fikih, baik yang terjadi di Pesantren maupun masyarakat) dan nahwatut tanbiq (Membahas persoalan nahwu dan shorrof).
Pewarta: Misbahul Munir